JOGJAGRID.COM : Event rock internasional, JogjaROCKarta Festival rencananya akan digelar kembali tahun 2022 ini dengan mengambil lokasi panggung utama di Landasan Udara (Lanud) Gading Wonosari, Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Uniknya, untuk menonton perhelatan yang akan diplot selama dua hari 24- 25 September 2022 itu, wisatawan bakal mendapatkan pengalaman unik sesuai tema event yang diusung yakni Rock on Jeep.
"Jadi penonton nanti akan diajak naik jip lebih dulu dari destinasi wisata Tebing Breksi untuk menikmati aksi panggung seluruh penampil dari atas jip secara langsung hingga nantinya kembali lagi ke Tebing Breksi” kata penyelenggara acara yang juga Founder Rajawali Indonesia dan CEO JogjaROCKarta Festival, Anas Syahrul Alimi Senin 7 Maret 2022.
“Konsep ini mengadaptasi kebiasaan baru untuk menonton konser secara offline, terutama festival musik rock yang belum memungkinkan untuk berkerumun secara utuh.
Anas mengatakan event kali ini memang sengaja melibatkan para pelaku wisata khususnya komunitas jip Tebing Breksi.
"Harapan kami event ini mampu membangkitkan kembali semangat para pelaku wisata dan tentunya pengembangan ekosistem festival musik yang terkait," kata dia.
Terlebih penggunaan jip sebagai salah satu sarana wisata di Tebing Breksi, sejak pandemi melanda Yogya hingga saat ini belum pulih seutuhnya.
Event JRF ini pun juga sempat absen menyajikan festival musik rock berkelas internasional tahun 2021 silam. Event itu terakhir kali terselenggara pada 1 Maret 2020, di Stadion Kridosono Yogyakarta dengan menampilkan band asal Indonesia dan mancanegara.
"Berbeda dengan pelaksanaan empat event sebelumnya yang selalu menampilkan bintang utama dari mancanegara, kali ini untuk pertama kalinya kami akan menampilkan band-band asal Indonesia sebagai headliners," kata dia.
Seperti Burgerkill, Dead Squad, Superman is Dead, Serigala
Malam, The Hydrant, Jamrud, Edane, Seringai, Death Vomit, Voice of Baceprot, Prison of Blues, dan masih banyak lagi lainnya.
"Nantinya 10 band tersebut yang akan tampil di main stage JogjaROCKarta Festival 2022," kata dia.
Tidak hanya itu, JRF kali ini juga akan menyajikan mini stage yang akan menampilkan band-band rock potensial asal Indonesia lainnya, yang akan diumumkan segera.
“JRF kali ini akan menampilkan sebagian besar band-band rock Indonesia yang pernah konser atau tour di luar negeri” jelas Bakkar Wibowo, Co Founder JogjaROCKarta Festival.
Tahun ini, Landasan Udara Gading Wonosari, Gunungkidul yang terletak kurang lebih 30 km di sebelah tenggara Kota Yogyakarta jadi venue utama karena sejumlah faktor.
Pemilihan venue tersebut sebagai bentuk keinginan untuk mewujudkan pengalaman baru para penggemar musik cadas di seluruh nusantara.
Panggung kali ini sedikit menepi dari hiruknya Kota Yogyakarta di tahun ini.
"Landasan Udara Gading Wonosari sendiri merupakan landasan yang belum sepenuhnya beroperasi sehingga selagi masih dapat digunakan untuk pemanfaatan diluar penerbangan," kata dia. (Far/Iut)